Extrajoss Ultimate Resmi Dukung Satria Muda Bandung di Musim 2026

by -20 Views
by
banner 468x60


Satria Muda Bandung Official Team & Jersey Launch 2026 yang digelar di GOR C-Tra Arena, Bandung, Senin (6/1)

banner 336x280

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Extrajoss Ultimate resmi memasuki dunia bola basket nasional dengan menjalin kerja sama bersama klub Satria Muda Bandung untuk musim kompetisi 2026. Kolaborasi ini menjadi langkah perdana Extrajoss Ultimate di cabang olahraga basket Indonesia.

Kerja sama tersebut diumumkan dalam acara Satria Muda Bandung Official Team & Jersey Launch 2026 yang digelar di GOR C-Tra Arena, Bandung, Senin (6/1). Acara peluncuran turut dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir, Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan, serta Wali Kota Bandung Muhammad Farhan



Head of Marketing PT Bintang Toedjoe Arwin Nugraha Hutasoit mengatakan, kolaborasi dengan Satria Muda Bandung merupakan bagian dari strategi Extrajoss Ultimate untuk memperluas keterlibatan di ekosistem olahraga nasional. Menurutnya, basket dipilih karena karakter olahraga ini yang dinamis dan menuntut energi tinggi.

“Kolaborasi ini lahir dari kesamaan nilai dan semangat juara. Basket adalah olahraga yang membutuhkan intensitas dan energi besar, sejalan dengan karakter produk kami yang mendukung gaya hidup aktif,” ujar Arwin

Satria Muda Bandung sendiri dikenal sebagai salah satu klub basket paling berprestasi di Indonesia dan menjadi bagian dari identitas olahraga Kota Bandung yang kerap dijuluki City of Champions. Peluncuran tim dan jersey musim 2026 sekaligus menandai arah baru klub dalam menyambut kompetisi mendatang.

Managing Director Satria Muda Bandung Christian Ronaldo Sitepu menyambut positif kerja sama ini. Ia menilai dukungan dari mitra strategis dapat menjadi tambahan motivasi bagi tim untuk menjaga performa sepanjang musim.

“Kami melihat kerja sama ini berangkat dari energi dan visi yang sama. Dukungan ini menjadi dorongan bagi tim untuk terus bermain dengan intensitas tinggi dan mental juara,” kata Christian

Melalui kolaborasi ini, kedua pihak berharap dapat mendorong minat generasi muda terhadap olahraga basket sekaligus memperkuat pesan pentingnya gaya hidup aktif dan sehat di kalangan anak muda Indonesia.


Advertisement

banner 336x280

No More Posts Available.

No more pages to load.